Jumat, 09 Desember 2011

I’am Spesial


Salah satu sesuatu yang mahal biasanya memiliki ciri-ciri jumlahnya terbatas, spesifikasinyalangka dan bagus serta memiliki performance yang baik. Sedangkan sesuatu yang spesial bisanya memiliki ciri diproduksi terbatas dan dilahirkan sebagai juara dan  super mahal.

Sedangkan siapa yang percaya kekuatan mimpi, hanya orang besaryang berani bermimpi besar. Mimpi dapat di ibaratkan seperti memesan masa depan. Ada sebuah penelitian di harvard University mengenai mahasiswanya.

Dari 100 % mahasiswanya, 20 tahun lalu sekitar tahun 1980an diketahui bahwa 84% mahasiswanya tidak punya mimpi dan hidupnya mengalir, 13% mempunyai mimpi namun tidak mereka tuliskan dan sisanya yakni 3% mempunyai mimpi dan mereka menuliskan mimpinya tersebut.

Anda tahu 20 tahun kemudian, sekitar tahun 2000an. Penelitian tersebut melanjutkan pengamatanya. Dari diketahui hasilnya bahwa mahasiswa yang punya mimpi namun tidak dituliskan menpunyai penghasilan 3x lebih besar dari mahasiswa yang hidupnya mengalir.

Yang paling mengejutkan, mahasiswa yang dulunya mempunyai mimpi dan menuliskan mimpinya mempunyai penghasilan 10x lebih besar dari mahasiswa yang punya mimpi namun tidak dituliskan.  Artinya mereka yang berjumlah 3% ini mempunyai penghasilan 30x dibanding orang hidupnya mengalir.

Anda tahu Jorge Lorenzo, seorang pembalap sekaligus juara moto GP. Ternyata ketika usianya 3 tahun ia sudah bisa naik sepeda motor dan pada usia 8 tahun ia menceritakan cita-citanya bahwa ia ingin jadi juara moto GP. Dan sekitar 15 tahun kemudian, keinginannya itu tercapai. Tentunya dengan perjuangan.

Atau Cristiano Ronaldo, bintang bola dunia  sekaligus pemain bola terbaik dunia. Ia dapat bermain bola sejak 3 tahun dan ketika berumur 9 tahun ia pernah menyampaikan bahwa suatu saat nanti ia ingin menjadi pemain bola terbaik dunia. Dan masih banyak contoh lagi.

Ada 3 kriteria yang mengambarkan sebuah pretasi terbaik, yakni spesifik, terukur dan terdapat batas waktu. Dan jika anda mempunyai mimpi, tuliskan, visualisikan, sampaikan dan rasakan.

Dan itu semua terdapat virus yang dapat menghancurkan mimpi dan harapan kita, yakni menunda. Oleh karena itu, Jangan Menunda, Jangan Menunda, dan Jangan Menunda. Dan tahukan kita, mimpilah yang membuat orang bergerak dan pengusaha sukses adalah iayang merasa dirinya spesial, dan yang penting action. insyaAllah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar